UNBK (UJIAN NASIONAL BERBASIS KOMPUTER)
Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) disebut juga Computer Based Test ( CBT ) adalah sistem pelaksanaan ujian nasional dengan menggunakan komputer sebagai media ujiannya. Dalam pelaksanaannya, UNBK berbeda dengan sistem ujian nasional berbasis kertas atau Paper Based Test ( PBT ) yang selama ini sudah berjalan. Pelaksanaan UNBK diperkirakan akan lebih efektif ketimbang ujian berbasis kertas untuk menghindari adanya kebocoran mengenai soal untuk ujian tersebut. Dengan adanya UNBK pemerintah bisa secara langsung melihat proses atau hasil dari Ujian yang siswa lakukan tanpa harus menunggu berkas di kirim dari tiap sekolah Untuk tahun sekarang akan lebih banyak lagi sekolah-sekolah yang akan melaksanakan UNBK. Adapun yang harus di persiapkan oleh tiap sekolah untuk UNBK ini yaitu Perangkat komputer yang memenuhi minimal spesifikasi di bawah ini : A. Server (Utama dan cadangan) PC/Tower/Desktop (bukan laptop) Processor Xeon atau i5 RAM 8GB, DDR3 Harddisk 250 GB Operating